Seksi Pembangunan Penerangan Jalan

Seksi Pembangunan Penerangan Jalan mempunyai tugas:
a. menyusun laporan rencana dan pelaksanaan kegiatan pembangunan
penerangan jalan umum;
b. mengumpulkan bahan perumusan kebijakan pembangunan penerangan
jalan umum;
c. memberikan rekomendasi pembangunan penerangan jalan;
d. menyiapkan bahan pemutakhiran program-program dan estimasi biaya
pelaksanaan pembangunan penerangan jalan dan permukiman;
e. melakukan pengawasan dan pengendalian pembangunan penerangan
jalan;
f. menyiapkan bahan koordinasi dengan instansi lainnya dalam rangka
kelancaran pelaksanaan tugas pembangunan penerangan jalan;
g. melaksanakan monitoring, evaluasi dan laporan Seksi Pembangunan
Penerangan Jalan; dan
h. melaksanakan tugas-tugas lain yang diberikan oleh Kepala Bidang
Angkutan sesuai dengan tugas Bidang Angkutan.